Waterfall Trekking Series Coban Pitu (2)
Coban Pitu
atau disebut juga Air Terjun Sumber Pitu merupakan air terjun yang masih belum
banyak didengar atau bahkan dikunjungi publik. Coban yang tak lain adalah air
terjun dalam bahasa lokal jawa malangan terletak di daerah Pujon Kidul, Kab
Malang. Lantaran masih “hijau” dan belum banyak terjamah, saya beserta
rekan-rekan saya pada September awal 2015 trekking ke daerah tersebut.
Beberapa hal yang bisa kita lakukan di area ini
antara lain:
Trekking
Selain
trekking dari parkiran atas (warung nasi terakhir) sebenarnya pengunjung bisa
saja mulai trekking dari Pos Capung Alas hingga lokasi Air terjun. Dengan
panjang antara 3-4 km. Bagian pertama
jelas-jelas susur jalan berbatu ke arah parkiran atas. Disini, kalau anda mau
sedikit susah dan berpetualang, anda bisa potong kompas. Saya dan rekan pun
pernha mencoba trekking saat perjalanan pulang. Dari Pos Parkir hingga tembus
ke pemukiman warga.
Rute trekking
kedua jelas-jelas dari rute parkiran atas hingga air terjun. Bagi yang biasa
trekking, bisa ditempuh dalam waktu 1 jam saja. Normalnya ya 1-5 jam. Tantangan
yang diberikan, selain jalanan yang mayoritas menanjak, debris debu yang
terbilang tinggi pada musim kemaru. Sebaliknya, bila mengunjungi pada musim
penghujan, rute cenderung basah licin dan berlumpur. Siap-siap sepatu sesuai
medan pokoknya.
Camping Area
Bila anda
ingin mengelar camping untuk tujuan welcome day atau gathering. Lokasi di Pos
Capung Alas bisa jadi rujukan. Arealnya terbilang cukup luas, hampir seluas
lapangan bola. Disampingnya ada rerimbunan pepohanan yang menjulang tinggi.
Lokasi ini juga tak jauh dari kampung setempat. Bagi yang tak suka
berpetualang, anda pun bisa membawa mobil hingga area ini. Apakah outbond juga
bisa digelar disini? Sebaiknya tanyakan dulu kepetugas bagian informasi. Sebenarnya,
anda juga bisa camping disekitar lokasi air terjun. Namun, bagi yang tak suka
dinginnya malam, sebaiknya hindari saja.
Photography
Salah satu
kegiatan utama yang tak boleh terlewatkan. Anda bisa foto disekitar pos
Capung, perkebunan kol/kubis milik
penduduk setempat, beberapa spot lereng gunung, dan tentunya di kawasan air
terjun. Salah satu yang sering diabadikan kamera yakni foto rentetan anak
tangga disamping aliran air serta dinding sumber Pitu yang memang AWESOME!!
Nge-Trail & Off Road
Melihat bekas
ban yang terdapat dijalan serta rambu larangan yang mengatakan : kendaraan
trail dilarang masuk, anda pun bisa nge-trail di sini. Tentunya rute juga sudah
disediakan oleh pihak pengelola. Hal yang sama juga berlaku bagi off roader
atau sprint off road. Koq tahu? Beberapa kendaraan off road terkadang diparkir
di parkiran atas, dan terkadang deru raungan mesin off roader menyeruak
ditengah sunyinya hutan.
Sedikit saran saat berkunjung ke Coban Pitu
Tentukan Waktu
perjalanan
Musim
Penghujan atau musim kemarau. Hal ini menentukan sekali. Bila Anda memutuskan
berkunjung saat musim hujan, sudah pasti medan licin dan berlumpur. Anda
tentunya akan menggunakan sepatu ber-pool agak tajam guna mendapatkan grip atau
traksi dimedan. Sedangkan saat musim kemarau, sebaiknya siapkan masker dan body
lotion. Mengapa debris debu terbilang tinggi. Terkadang tanpa kita sadari, kaki
kita terperosok kedalam tanah berdebu hingga mata kaki.
Bagi penyuka
hijaunya alam pegunungan untuk obyek foto, saya sarankan berkunjung saat musim
penghujan.
Perjalanan
Pagi Demi Spot
Hal ini
semata-mata demi mendapatkan spot yang masih sepi pengunjung. Anda pun bisa
bebas explorasi lokasi air terjun tanpa kehadiran orang lain.
Bawa Makanan
siap makan
Anda sebaiknya
bawa makanan ringan, roti yang siap makan, minuman hangat yang tersimpang
ditermos merupakan hal yang harus dibawa. Mengapa? Anda tentunya tak mau repot
bikin kopi panas atau memasak bukan?
Beristirahat
di Payung
Nah bagi
backpacker luar kota yang ingin berada di air terjun saat pagi merekah, bila
ingin hemat kantong, anda bisa menghabiskan malam di daerah payung. Disini,
pilihlah warung di lereng bukit yang buka hingga pagi. Anda bisa memesan kopi
dan tidur-tiduran sampai pukul 5-6 pagi.
Namun bila anda ingin menginap di villa. Anda bisa mendapatkan didaerah
Batu.
Be There dan semoga
bermanfaat...
Nah bagi yang pengin lihat lebih jauh kunjungi: https://youtu.be/i6soU-t04Ls
Tidak ada komentar:
Posting Komentar